Puisi

Puisi dapat  didefinisikan sebagai seni tertulis di mana bahasa digunakan untuk kualitas estetiknya untuk tambahan, atau selain arti semantiknya.
Penekanan pada segi estetik suatu bahasa dan penggunaan sengaja pengulangan, meter dan rima adalah yang membedakan puisi dari prosa. Namun perbedaan ini masih diperdebatkan. Beberapa ahli modern memiliki pendekatan dengan mendefinisikan puisi tidak sebagai jenis literatur tapi sebagai perwujudan imajinasi manusia, yang menjadi sumber segala kreativitas. Selain itu puisi juga merupakan curahan isi hati seseorang yang membawaa oraang lain kedaalam keaadaan hatinya.
Dan inilah beberapa ciri-ciri puisi yang harus Anda ketahui

Ciri-ciri Puisi Lama:
1. Anonim (pengarangnya tidak diketahui)
2. Terikat jumlah baris, rima, dan irama
3. Merupakan kesusastraan lisan
4. Gaya bahasanya statis (tetap) dan klise
5. Isinya fantastis dan istanasentris

Ciri-ciri Puisi Baru:
1. Pengarangnya diketahui
2. Tidak terikat jumlah baris, rima, dan irama
3. Berkembang secara lisan dan tertulis
4. Gaya bahasanya dinamis (berubah-ubah)
5. Isinya tentang kehidupan pada umumnya
Berikut ini adalah contoh puisi dengan tema cinta, pengharapan dan keagungan:


Perasaan Cinta

Ketika malam telah turun sempurna,
Perlahan dia menapaki langkah ini
Tiba-tiba memancar bayangan sinar cemerlang

            Angan, angkasa, perasaan
            Semua menjadi satu
            Berbinar, bersinar….
Seakan permata yang tampak berkilau

Coba tanya hati, apa arti yang ada?
Tersenyum sipu sendiri
Ya… persaan
Perasaan akan adanya cinta

(Nurul Rosidah)



Pengharapan Rasa

Termenung, tertegun dalam lamunan
Dibawah pohon cedar
Pohon indah ku duduki ketika malam

            Bayangan indah itu…
            Sirna seolah ditelan gelapnya malam
Kemana sinar permata itu?

Masih adakah rasa itu?
Sinar yang datang memancar indah
Pengharapan akan rasa yang ada,
Tertegun oleh waktu.

(Nurul Rosidah)


Keindahan Hidup

Sesaat tertegun oleh waktu
Berfikir akan kehidupan yang kujalani
Apa benar ini kehidupan?

            Kehidupan yang begitu pelik
Terkadang juga indah
Ahh, ini memang kehidupan
Kehidupan yang harus kujalani

Indah akan kehidupan
Kehidupan dengan keagungan Tuhan
Keagungan-Mu begitu indah
Tuhan maha sempurna

(Nurul Rosidah)

0 komentar:

Posting Komentar

Diberdayakan oleh Blogger.

Pencarian

Popular Posts

Followers

Copyright © 2012 Fresh Get Look OutTemplate by : UrangkuraiPowered by Blogger.Please upgrade to a Modern Browser.